ADZAN Versi 1

Adzan 


Adzan merupakan panggilan untuk melaksanakn shalat berjamaah. Adzan dewasa ini sudah lazim bahkan selalu terdengar dari masjid surau maupun mushala disekitar kita. 

Adzan yang menjadi tanda datangnya waktu shalat fardlu. Lafadz adzan diceritakan berasal dari kegalauan Nabi Muhammad saw dan para sahabat yang beradu argumen tentang cara memanggil umat islam untuk melaksanakan shalat. Kemudian ditengah kebuntuan tersebut datanglah Abdullah bin Zaid yang mengisahkan bahwa dua malam sebelumnya telah bermimpi bahwa ada seorang berjubah hijau yang membawa lonceng dan menyarankan Abdullah bin zaid untuk mengucapkan serangkaian kalimat untuk mengajak shalat. 

Mendengar hal tersebut, Rasulullah saw memerintahkan kepada Abdullah bin Zaid untuk mengajarkan lafal tadi kepada Bilal bin Rabah. Kemudian serangkaian kalimat tersebut disebut dengan ADZAN. 


(٢x) اَللهُ اَكْبَرُ،اَللهُ اَكْبَرُ
(٢x) أَشْهَدُ اَنْ لاَ إِلٰهَ إِلَّااللهُ
(٢x) اَشْهَدُ اَنَّ مُحَمَّدًا رَسُوْلُ اللهِ
(٢x) حَيَّ عَلَى الصَّلاَةِ
(٢x) حَيَّ عَلَى الْفَلاَحِ
(١x) اَللهُ اَكْبَرُ ،اَللهُ اَكْبَرُ
(١x) لَا إِلَهَ إِلَّااللهُ

Artinya:

Allah Maha Besar, Allah Maha Besar
Aku menyaksikan bahwa tiada Tuhan selain Allah
Aku menyaksikan bahwa nabi Muhammad itu adalah utusan Allah
Marilah Sholat
Marilah menuju kepada kejayaan
Allah Maha Besar, Allah Maha Besar
Tiada Tuhan selain Allah

Sedangkan untuk shalat subuh, ditambah dengan lafadz:

اَلصَّلاَةُ خَيْرٌ مِنَ النَّوْمِ

Artinya: Sholat itu lebih baik dari pada tidur


Beberapa hal yang hendaknya kita lakukan saat mendengarkan adzan:
1. Diam dan mendengarkan
2. Menjawabnya
3. Bergegas untuk melaksanakan shalat

Menjawab adzan dengan lafal yang sesuai dengan kalimat adzan kecuali pada kalimat hayya 'alashsholah dan hayya 'alal falah dijawab dengan laahaula walaaquwwata illaa billaah.


REFERENSI


Komentar

Postingan populer dari blog ini

kalimat pakon lan panyuwun

Ha' Saktah

TELESKOP