Dilansir dari Parenting First Cry, berikut adalah penjelasan mengenai tiap generasi. Baby boomer adalah generasi orang tua kita, dan kakek-nenek dari tahun 1940-an hingga 1960-an. Kemudian datanglah Gen X, orang yang lahir dari tahun 1960 hingga 1980. Gen X digantikan oleh Milenial: mereka yang lahir antara tahun 1981 hingga 1996. Orang yang lahir antara tahun 1997-2009 adalah Generasi Z. Sementara rrang yang lahir antara tahun 2010 dan 2025 adalah Generasi Alpha. Generasi Z dan generasi Alpha merupakan dua generasi yang akrab dengan tegnologi. Mereka menghabiskan waktunya dengan jejaring internet di dunia maya, sehingga banyak hal yang mereka peroleh baik positif maupun negative dan pati juga memberikan dampak pada jiwanya. Dalam mendampingi anak generasi Z dan Alpha ini, guru harus melakukan pembenahan diri dan penyetaraan dengan kemampuan anak sehingga guru mampu mendampingi anak generasi Z dan Alpha ini dengan maksimal. Strategi yang perlu dilakukan guru dalam mendampingi anak g